H.Andi Amiruddin, Tokoh Masyarakat Kolaka Timur Dukung Lukman Abunawas

H.Andi Amiruddin, Tokoh Masyarakat Kolaka Timur

Koltim, Sulbar.99news.id—Dukungan terhadap Lukman Abunawas (LA) untuk maju pada pilkada Gubernur Sulawesi Tenggara pada 17 November 2024 terus mengalir. Kali dari salah seorang tokoh masyarakat Kolaka Timur, H.A.Amiruddin.

Menurut Amiruddin, Ia mendukung penuh Lukman Abunawas (AL) bertarung pada Pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara dan ia berharap, Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) meraih suara terbanyak.   

“Lukman Abunawas yang saat ini sebagai kandidat calon gubernur memang terkenal dekat dengan masyarakat, tidak hanya itu dia juga dekat dengan berbagai komunitas kepemudaan maupun organisasi masyarakat di Sultra. Beberapa tokoh  masyarakat yang berasal dari daerah luar Sultra juga mengakui kinerja pak Lukman, contoh tokoh dari Sulawesi Barat dan Sulawesi Selatan,” kata Amiruddin, Senin (17/6/2024).

Baca Juga  KPU Majene Terima 261.568 Lembar Logistik Surat Suara Pilkada 2024

Amiruddin yang juga mantan Kades Polemaju Jaya dan Kades Wia Wia Koltim  ini menyampaikan, Siapapun masyarakat Indonesia yang mau mencalonkan Gubernur tidak masalah, hanya saja kalau ada putra daerah, itu mungkin lebih cocok untuk memimpin daerahnya. Lukman Abunawas sangat cocok.

“Menurut saya kalau soal pencalonan gubernur Sultra biarlah putra daerah itu sendiri, karena kalau bukan putra daerah bagaimana bisa mengetahui soal adat istiadat masyarakat, terutama soal urusan tanah yang cukup rumit, hanya saja untuk memilih figur tentunya orang yang mengerti soal birokrasi,” sebut Amiruddin.

Baca Juga  DPN PAN  Buka Pendaftaran Bakal Cabup dan Cawabup Majene

Lanjut Amiruddin menyatakan, Lukman Abunawas (LA) merupakan sosok yang sudah berpengalaman memimpin daerah, ilmu pemerintahannya juga sudah sangat mumpuni.. dan pak Lukman Abunawas kariernya dirintis dari bawah, mulai menjabat Lurah, Sekcam, Camat, Sekda hingga Bupati dua kali dan Wakil Gubernur,

“Pak Lukman Abunawas adalah mantan wakil Gubernur Sultra. Dia juga merupakan Bupati Konawe selama dua periode dan mantan Sekda Sultra dan orangnya tidak ambisius Pak Lukman itu birokrasi tulen. Makanya saya heran ada orang baru menjabat Bupati dan DPRD sudah ambisi mau jadi Gubernur. Perlua kita ketahui Kendari itu merupakan kota mini ibu kota Jakarta, disini banyak suku, jadi kalau orang yang tidak berpengalaman memimpin, Kendari tidak bakalan bisa berkembang,” ungkapnya.

Baca Juga  Menuju Pilkada 2024, Petahana Perlu Diawasi Agar Tak Salah Gunakan Kekuasaan

Namun demikian kata Amiruddin, Ia tidak sependapat dengan apa yang disampaikan  Tie Saranani bahwa Andi Sumangerukka atau yang dikenal (ASR) mencalonkan diri sebagai gubernur Sultra karena mau cari uang.

“Apa yang yang dikatakan  oleh Tie Saranani itu anggapan yang keliru, karena ASR itu kita ketahui memiliki banyak uang, hanya saja soal dukungan secara pribadi saya dukung pak Lukman Abunawas yang putra daerah,” sebut Amiruddin.(Ali).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *